Kamis, 14 Juni 2012

Hufagripp Forte


HUFAGRIPP Forte
Pereda Flu, Batuk, dan Sakit Kepala

Komposisi :
Acetaminophen 500 mg
Ephedrine HCl 5 mg
Chlorpheniramin Maleat    2 mg
Glyceril Guaiacolat 50 mg


Cara kerja obat :
Hufagripp Forte kaplet bekerja analgetic dan antipiretik juga sebagai nassal dekongestan serta expectorant  dan anti alergi karena kaplet ini mengandung :
a.      1. Acetaminophen
Bekerja mengurangi demam, tidak hanya menghalangi lepasnya endogenous pyrogen dari leucocyt, tetapi
menghambat di pusat pengatur panas dihypothalmus. Efek kerja analgesic tidak jelas, demikian juga mekanisme analgetic dan antipiretik. Struktur formulanya termasuk grup besar para aminophenol yang berkhasiat analgesic dan antipiretik.
b.    2. Ephedrin HCl
Efek kerjanya menstimuler baik α maupun ß dan secara klinis berguna untuk kedua type tersebut. Obat tersebut berkhasiat perifer, melepaskan norefinephrine dan juga bekerja langsung pada reseptor dan sebagai pengganti kerjanya reserpine treated pada binatang dan manusia. Struktur formulanya sebagai derivat metylaminophenylpropan.
c.      3. Chlorpheniramin Maleat
Sebagai antihistamin penghambat reseptor H1, berkompetensi secara reversible pada kedudukan reseptor antihistamin. Menghambat kerja histamin pada organ sasaran dan menghambat pelepasan histamin dan mediator inflamasi dari “mast cells” dan basofil.
d.      4. Gliceryl Guaiacolat
Mempunyai efek kerja mengurangi kekentalan dari dahak/sputum dan digunakan untuk obat expectorant. Juga mempunyai efek relaksasi otot-otot serabut/schetal muscle, tetapi pada dosis yang besar. Struktur formulanya sebagai derivat phenoxypropanediol.

Indikasi :
Untuk menurunkan demam, dan meringankan gejala-gejala batuk, pilek, yang menyertai influenza.

Kontra Indikasi :
Penderita sakit hati dan penderita gangguan fungsi ginjal, penderita hipertensi, glaukoma, diabetes, asma, gangguan jantung, dan gondok.

Efek samping :
Gangguan pencernaan makanan terjadi antara lain muntah-muntah, mual, sakit perut, anxietas, tremor, pallor, retlessness weakness dizziness juga kadang-kadang sakit kepala, haus, jantung berdebar, rasa khawatir tidak dapat tidur. Hal ini terjadi pada dosis terapi dan kemungkinan besar pada dosis berlebihan.

Peringatan dan Perhatian :
·         Tidak diberikan pada penderita sakit jantung, coronary thrombosis, hypertensi, hyperthyroidisme,  diabetes dan glaucoma.
·         Dapat menimbulkan kantuk, selama minum obat ini tidak boleh mengendarai motor atau menjalankan mesin.
·         Tidak dianjurkan untuk anak-anak di bawah 2 tahun, wanita hamil, wanita menyusui, kecuali atas petunjuk dokter.
·         Harap ke dokter bila gejala flu belum sembuh atau terjadi demam dalam 3 hari.
·         Pemakaian dalam dosis tinggi dapat menyebabkan kerusakan hati.
·         Hentikan pengobatan bila sukar tidur, jantung berdebar-debar atau pusing.
·         Memberikan hasil positif palsu pada test urin 5-HIAA atau VMA.
·         Jangan memberikan melampaui dosis yang disarankan.

Interaksi obat :
·         Ammonium Chloride mengurangi kerjanya Ephedrin HCl
·         Bethanidin menambah efek toxis dari Bethanidin karena antagonis dengan Ephedrin HCl
·         Corticosteroid akan berakibat berkurangnya kerja Corticosteroid
·         Guanethidine akan bersifat antagonis terhadap Ephedrin HCl
·         Methyldopa akan mengurangi kerja Ephedrin HCl dalam obat
·         MOI menambah daya kerja Ephedrin HCl dalam obat
·         Reserpin menurunkan daya kerja obat
·         Theophyllin menambah efek samping dari Ephedrin HCl dalam obat ini
·         Etanol menambah efek toxis dari Acetaminophen dalam obat ini
·         Anticoagulant oral akan mengurangi sifat racun dari Acetaminophen dalam obat ini
·         Dengan bahan makanan mengurangi kerja obat Hufagripp Forte Kaplet
·         Metoclopramide menambah kerja Acetaminophenum dalam obat ini
·         Propantheline mengurangi penyerapan dari Acetaminophenum sehingga dapat mengurangi kerja Hufagripp Forte Kaplet
·         Dengan Phenytoin dapat menaikkan efek kerja dari phenytoin bila Hufagripp Forte Kaplet diminum bersamaan

Dosis :
Anak-anak : 3 kali sehari ½ kaplet
Dewasa : 3 kali sehari 1-2 kaplet

Kemasan :
Dos isi 10 strip @ 10 kaplet

 
PT. GRATIA HUSADA FARMA
Semarang - Indonesia

1 komentar: